Senin, 25 Februari 2013

MANFAAT MUJARAB TEH

1. Mencegah berbagai jenis Kanker Teh adalah minuman yang dikenal kaya akan antioksidan yang sangat baik bagi tubuh. Antioksidan pada teh epigallocatechin gallate (EGCG) akan bermanfaat mencegah dan mematikan sel-sel kanker pada tubuh. Konsumsi teh dengan tujuan ini sebaiknya dikonsumsi tanpa menggunakan gula, sebaiknya yang dikonsumsi bukan teh celup, malinkan teh alami berupa daun-daun teh untuk direndam. 
2. Menurunkan resiko Jantung Menurut penelitian University of L’Aquila tentang teh, bahwa dengan minum hanya satu cangkir teh biasa per hari dapat membantu melindungi diri dari penyakit kardiovaskuler. Teh mengandung flavonoid quercetin, kaempferol, dan myricetin yang bermanfaat untuk meningkatkan reaktivitas pembuluh darah, menurunkan tekanan darah dan pengerasan pada arteri, yang berdampak pada kesehatan jantung. 
3. Mengecilkan dan mengobati tumor kandungan senyawa flavonoid yang ada pada teh hijau yaitu EGCG bermanfaat untuk menyusutkan tumor. Hal tersebut telah di ujicoba di laborat. Ekstrak teh hijau mampu mengurangi dan menyusutkan ukuran berbagai jenis tumor. Bahkan beberapa kasus membuktikan bahwa tumor tersebut dapat hilang sama sekali dari tubuh.
 4. Menurunkan tekanan darah Jenis teh yang bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah adalah teh hitam. Dengan mengkonsumsi teh ini secara teratur maka anda bisa menurunkan tekanan darah. Sebaiknya pada saat pengobatan dengan teh hitam ini, hentikan konsumsi obat penurun tekanan darah jenis apapun.
 5. Meningkatkan metabolisme tubuh Menurut hasil uji klinis yang dilakukan oleh Universitas Jenewa dan Universitas Birmingham bahwasanya teh hijau bermanfaat meningkatkan tingkat metabolisme, kecepatan oksidasi lemak, sensitivitas insulin dan toleransi glukosa. Kandungan polifenol katekin pada teh hijau bersifat thermogenesis (menghangatkan tubuh), dan bermanfaat meningkatkan pengeluaran energi. 
6. Menghilangkan Stress Menurut penelitian University College London, minum teh hitam dapat menurunkan hormon stres (kortisol) yang muncul ketika seseorang mengalami stress. Pada penelitian tersebut subyek yang telah minum 4 cangkir teh hitam setiap hari selama 6 minggu mengalami penurunan kortisol 20% lebih besar dibandingkan kelompok biasa. 
7. Menyembuhkan radang usus Beberapa pengamatan menyatakan bahwa teh hijau telah terbukti dapat mengurangi dan memulihkan peradangan usus. Efek ini merupakan dampak dari kandungan polifenol pada teh hijau yang menghambat reaksi inflamasi. 
8. Menurunkan berat badan dan mencegah obesitas Mengkonsumsi teh hijau dengan teratur akan membuat anda akan terhindar dari kelebihan berat badan atau obesitas. Dengan minum teh hijau setiap hari sebanyak lima gelas, aka akan membuat anda terhindar dari kegemukan dan menjaga tubuh anda tetap ideal. 
9. Mengatasi bau mulut Menurut para peneliti dari Universas Illinois di Chicago mereka menyatakan bahwa polifenol membantu menghambat pertumbuhan bakteri yang menyebabkan timbulnya bau mulut tak sedap.
 10. Menjaga kesehatan Gigi Penyebab adanya plak gigi dikarenakan adanya lebih dari 300 jenis bakteri yang menempel pada permukaan gigi, akhirnya menyebabkan gigi berlubang. Plak gigi juga sebagai penyebab utama penyakit gusi. Kandungan Polifenol pada teh dapat membunuh atau menekan pertumbuhan bakteri penyebab plak. Demikian adalah manfaat Teh untuk kesehatan dan pengobatan tubuh dari berbagai macam penyakit dan mencegahnya datang kembali ke dalam tubuh kita. 

< Semoga Bermanfaat >

Tidak ada komentar:

Posting Komentar